+11 Cara Mengenali & Menyikapi Konten Hoax - Ciri-CIri & Faktor Penyebab Munculnya Berita Hoax Di Internet & Media Sosial



Internet itu seperti lautan. Saat anda hendak memancing disana maka akan ada banyak ikan/ buruan yang didapat namun tidak semuanya baik untuk dikonsumsi. Demikian jugalah saat anda ber-media sosial alhasil anda akan menemukan berbagai macam orang disana, ada yang lebay, suka cari sensasi, baik, santun, bijak dan ada pula teman yang suka bohong yang statusnya kebanyakan tidak bisa dipercaya.

Mustahil anda dapat mengatur isi lautan, membunuh yang jahat/ buruknya dan memelihara yang baiknya. Sebab itu sudah ada dari sononya secara default sebagai bagian dari rencana Tuhan. Demikian pulalah saat anda hidup di dunia ini, anda akan menemukan berbagai macam orang, ada yang benar dan ada yang salah, ada yang jujur dan ada pula yang bohong. Yang paling berbahaya adalah si "musang yang berbulu domba". Berita yang munafik lebih sulit untuk dikenali dan disikapi.

Butuh pengalaman yang memadai sebelum terjun ke dunia maya. Layaknya seorang pelaut, jika ia tidak mengenali medan yang dihadapinya alhasil ia akan tersesat, mengalami kerugian bahkan kehilangan nyawanya. Sebelum anda memasuki dunia internet & media sosial pastikan anda sudah (1) dapat mengambil keputusan sendiri, (2) mampu menjada diri tanpa pengawasan dan (3) dewasa secara pemikiran.

Faktor penyebab munculnya konten hoax

Berita hoax adalah berita bohong yang kebenarannya tidak dapat dipertanggungjawabkan oleh siapapun bahkan oleh pembuatnya sendiri. Berikut, alasan mengapa konten hoax tersebar luas di jejaringan sosial.
  1. Hanya sebuah humor demi kesenangan belaka. Setiap orang memiliki cara sendiri untuk membuat dirinya merasa senang. Dengan kecanggihan teknologi zaman sekarang, orang bisa melakukan hal-hal yang aneh, langka dan tidak logis. Namun menimbulkan decak kagum yang lucu dan penuh fantasi.
  2. Ini hanyalah usaha untuk mencari sensasi di internet dan media sosial. Biasanya untuk merebut perhatian lebih banyak user, pemilik website dengan sengaja memberikan konten lebay sekedar untuk mencari perhatian publik..
  3. Beberapa memang menggunakannya untuk menarik lebih banyak uang/ me-moneytized blog tersebut. Yang beginian memang ada namun sudah jarang terjadi karena penghasilan Adsense tidak lebih tinggi dari biaya yang dikeluarkan untuk ngeblog.
  4. Buat rame-ramein biar kelihatannya lebih seru. Ini juga merupakan salah satu strategi internet marketing dengan menyuguhkan berita yang lebay maka akan semakin banyak komentar dan like kesana sehingga kelihatan lebih hidup dan lebih rame.
  5. Untuk menyudutkan pihak tertentu (black campaign). Keadaan ini sering terjadi saat sedang berlangsungnya Pilkada/ Pilgub/ Pileg/ Pilpres. Begitulah manusia saat hawa nafsunya tinggi untuk memiliki jabatan alhasil segala cara akan di tempuhnya alias menghalalkan segala cara.
  6. Sengaja menimbulkan keresahan. Saat situasi jelek/ rumit mulai tersebar maka muncullah kekuatiran di dalam masyarakat. Beberapa orang memanfaatkan keresahan ini untuk meraup untung yang sebesar-besarnya. Istilahnya adalah "memancing di air keruh" dan "memanfaatkan kesempatan dalam kesempitan".
  7. Niatan untuk mengadu domba. Tahukah anda bahwa di zaman sekarang ini tidak ada lagi negara yang mau berperang muka dengan muka? Juga tidak ada lagi orang yang hendak adu jotos untuk memenangkan pertandingan? Politik yang ada saat ini lebih kepada politik adu domba. Kekuatan yang besar jika dapat dipilah-pilah/ dipisahkan niscaya bagian-bagiannya sangat mudah untuk dikuasai. Jadi waspadalah!
Lihat juga, Efek samping berselancar di internet & media sosial.

Ciri khas berita hoax di Internet dan media sosial

Berita hoax adalah konten biasa di internet. Sebab dunia maya bukan Surga dan juga bukan neraka. Anda harus senantiasa bersikap selektif saat menggunakannya. Ambillah komitmen untuk senantiasa menge-check & recheck setiap kabar aneh yang ada didalamnya. Berikut ciri-ciri berita hoax.
  1. Berasal dari situs yang tidak dapat dipercayai.
    - Belum memiliki tim redaksi (jika itu situs berita).
    - Keterangan tentang siapa penulisnya tidak jelas (Halaman ABOUT - Untuk situs Blog)
    - Tidak memiliki keterangan siapa pemiliknya.
    - Nomor telepon dan email pemilik tidak tidak tercantum. Sekalipun ada tapi tidak bisa dihubungi.
  2. Tidak ada tanggal kejadiannya.
  3. Tempat kejadiannya tidak jelas.
  4. Menekankan pada isu SARA/ syarat dengan isu SARA yang berlebihan.
  5. Kebanyakan kontennya aneh dan dengan lugas juga tegas menyudutkan pihak tertentu. Saat anda memeriksa tulisan yang lainnya juga demikian: tidak bermutu dan merendahkan pihak tertentu secara berlebihan (lebay).
  6. Beritanya tidak berimbang. Menyampaikan fakta dan pertimbangan yang berat sebelah.
  7. Alur ceritan dan kontennya tidak logis, langka dan aneh.
  8. Bahasa dan tata kalimat yang digunakan agak rancu dan tidak berhubungan satu sama lain.
  9. Menggunakan bahasa yang sangat emosional dan provokatif.
  10. Menyarankan anda untuk mengklik, mengshare dan melike tulisannya dengan nada yang lebay. Misalnya:
    - jika anda seorang muslim klik....
    - share tulisan ini agar keluarga anda tidak menjadi korbannya....
    - like & share sebelum terlambat....
    - rugi kalau tidak diklik....
    - kesempatan anda satu-satunya disini....
    - dan lain sebagainya.
  11. Penyebarannya (sharing) dilakukan oleh akun media sosial kloningan/ ghost/ palsu. Biasanya ciri-cirnya adalah sebagai berikut.
    - foto profil cewek cantik.
    - penampilan seksi dan vulgar.
    - dilihat dari dindingnya, statusnya langka dan baru dibuat belakangan ini (bukan id tua/ bukan id asli).
Semakin cepat mengenali konten hoax maka semakin minim bahkan sama sekali nol pengaruhnya dalam hidup anda. Kejelian dan ketelitian anda sangat menentukan tindak-tanduk di jejaringan sosial & internet.
Tidak ada salahnya, Keuntugan menggunakan internet dan media sosial

Cara menyikapi berita hoax yang tersebar luas di internet dan media sosial

Harap dibedakan antara konten hoax dan nilai seni yang terdapat didalamnya. Terkadang di internet, anda tidak harus selalu serius untuk mencari kebenaran. Disini andapun dapat refreshing sejenak dengan melihat beberapa gambar dan video yang nyeleneh/ dibuat-buat/ dipelintir/ hasil dari rekayasa teknologi lainnya. Istilahnya adalah sekedar cuci-mata demi menghibur diri dengan berbagai konten yang lucu-lucu seperti yang kami tampilkan pada gambar di atas.

Jika anda cerdas, tidak mungkin mencari berita di situs-situs baru yang belum terkenal. Peredaran berita tidak benar sesungguhnya dapat anda kontrol sendiri dengan cara hanya mengunjungi situs-situs berita yang sudah awam dan dikenal oleh masyarakat luas. Yang sedikit agak sulit untuk membedakannya adalah konten lainnya yang berisi tentang tips, trik, cara dan tutorial yang ditujukan untuk membantu anda menyelesaikan masalah kecil dan besar dalam berbagai bidang kehidupan.

Sebenarnya mudah saja saat kontennya sudah dikenali, yakni diabakan/ dicuekin aja. Oleh karena itu, keputusan yang selektif sangat menentukan tindakan selanjutnya. Tidak ada salahnya jika anda mencoba tips & trik yang kami uraikan di bawah ini tentang cara menyikapi konten yang syarat dengan kebohongan.

Untuk jenis berita yang nyeleneh

  1. Pahami baik-baik tentang ciri-ciri berita hoax seperti yang kami uraikan di atas.
  2. Kalau mau lebih aman untuk mencari berita, silahkan kunjungi situs berita terpercaya, baik yang internasional, nasional maupun lokal. Situs semacam ini tersebar luas di internet.
  3. Untuk mengetahui kebenaran berita yang diperoleh dari website yang lainnya silahkan membanding-bandingkan seperti tips di bawah ini.
    Silahkan cari berita yang sama di media nasional terkemuka. Misalnya kompas.com, detik.com dan liputan6.com dengan cara ketikkan di search engine, “kata kunci (spasi) site:(situs terpercaya)” tanpa tanda kutip.
    Misalnya, “UFO muncul di Jakarta site:kompas.com” tanpa tanda kutip.
  4. Silahkan check langsung ke TKP.
    Jika dimungkinkan untuk berkunjung kesana silahkan datang sendiri untuk melihatnya langsung.
    Bila yang diberitakan tentang seseorang (artis/ politikus) maka langsung saja cek ke akun media sosialnya/ ke dindingnya/ ke fans page-nya.
    Atau bila anda memiliki email, line, whatsapps, BBM, nomor handphone-nya, silahkan hubungi langsung untuk meminta konfirmasi (bisa juga melalui pesan singkat).

    Untuk jenis konten lain yang tidak benar

  1. Hindari mengklik situs dengan judul konten yang menyarankan anda untuk melakukan klik secara langsung (perhatikan poin no. 10 pada ciri-ciri konten bohongan).
  2. Untuk mengetahui kebenaran atas tutorial/ langkah-langkah melakukan sesuatu, silahkan cari tulisan dengan nada yang sama di search engine google, yahoo, bing dan lain sebagainya.
  3. Benar tidaknya suatu totorial dapat juga anda konfirmasi dengan orang-orang terdekat. Misalnya orang tua, saudara, sahabat, atau teman-teman yang ahli pada bidang tersebut.
  4. Untuk mengecek kebenarannya bisa juga dilakukan dengan cara melakukan percobaan kecil-kecilan. Jika berhasil silahkan dilanjutkan namun jika tidak tinggalkan/ close sama sekali.
  5. Hindari mengkomentari berita hoax sebab akan membuatnya semakin populer. Karena memang itulah tujuan dari pemilik situs yakni agar anda terpancing secara emosional.
  6. Jangan di-like atau plus one atau favorite konten yang syarat dengan kepalsuan itu.
  7. Cegah aksi share terhadap berita/ konten tersebut.
  8. Hafalkan situs tersebut dan jangan pernah lagi mengklik tulisan yang dia terbitkan.
Simak juga, Tips & Trik menggunakan internet dan media sosial dengan bijak.
Memasuki dunia maya sama saja dengan memasuki kota metropolitan kelas dunia. Dimana segala sesuatu ada disana, mulai dari hal yang paling baik sampai dengan hal yang paling jahat. Oleh karena itu pastikan anda bisa menjaga diri sendiri disana dan milikilah sikap yang selektif sebelum memutuskan untuk mengklik, membaca, mendengar dan menonton sesuatu.

Salam pengguna bijak!

0 Response to "+11 Cara Mengenali & Menyikapi Konten Hoax - Ciri-CIri & Faktor Penyebab Munculnya Berita Hoax Di Internet & Media Sosial"

Berkomentarlah yang santun dan cerdas untuk kepentingan bersama