PERBEDAAN POLISI dan preman



Beda rasa polisi dan preman. Sayang negara kita didominasi oleh preman. Bahkan kenyataan yang lebih pahit lagi adalah preman ada dimana-mana. Yang lebih kecut lagi adalah ketika preman lebih dihargai dari Petugas.

Preman bukan penegak hukum dan aparat bukan preman. Budaya kita sudah lama meninggalkan kebiasaan primitif yang lebih mengandalkan otot, senjata dan kekerasan. Bahkan seluruh duniapun demikian. Tidak ada lagi negara yang perang-perangan saat ini. Hanya mereka yang terbelakang dan miskin yang melakukannya.

Petugas keamanan sudah banyak berubah dan membenahi diri. Kita harap sikon seperti ini tetap dipertahankan. Lagipula masyarakat juga sudah meninggalkan budaya yang syarat dengan kekerasan. Hanya dibagian timur negeri masih kentara budaya ini.

Perbedaan Polisi dan preman

Preman itu profesi apa? Kami sendiri tidak tau darimana asal-muasal mereka. Sedikit informasi yang diperoleh adalah bahwa zaman dahulu preman berperan menjaga kampung dari hal-hal yang buruk. Jaman sekarang sudah tidak relevan lagi sebab situasi dan kondisi lingkungan sekitar lebih kondusif tidak seperti dulu yang masih jaman perang.

Masyarakat hadir dengan pribadi yang lebih terkendali. Jika kebutuhan mereka tercukupi, apa yang harus direpotkan? Kesejahteraan adalah milik semua orang sehingga terciptalah suasana damai dan tenang.

Inilah perbedaan kedua status diatas.
  1. Hati nurani.

    Polisi: Harusnya memiliki hati nurani plus-plus. Namanya juga mengabdi untuk rakyat.
    Preman: .Minus hati nurani. Bila perlu berlaku tidak manusiawi dan menggap orang lain lebih rendah (hewan - hukum rimba inside).
  2. Profesionalisme

    Polisi: berpendidikan semuanya. Dibina, diajar dan disiapkan oleh lembaga terpercaya.
    Preman: "side effect" dari kerasnya dunia pinggiran kota.
    Jika ada Petugas yang masih berlaku tidak senonoh di depan umum. Ini harus dipertanyakan.
  3. Intelektual

    Polisi: gak diragukan lagi.
    Preman: dikasi tahu yang baik malah nonjok >> betapa bodohnya :ngakaks.
    Jika masih ada Petugas di lapangan yang suka cari-cari sensasi agar ia dihormati; yang beginian dah gak banget. Karena modal seragamnya saja orang sudah menghormati yang namanya Petugas keamanan.
  4. Penampilan.

    Aparat : kerapian dan keteraturan adalah harus.
    Preman: Semakin kreak-kreak dan sangar semaking pungky man.
    Untuk aspek ini Polisi-preman alias intel gak berlaku.
  5. Wibawa.

    Penegak hukum : berwibawa karena kesatuannya.
    Preman: berwibawa karena kegarangannya.
    Jangan heran, jika kesalahan beberapa oknum petugas berimbas pada nama baik kesatuannya dimata masyarakat.
  6. Pengabdian.

    Polisi: pengabdian untuk satuan dan untuk masyarakat.
    Preman: pengabdian untuk "isi perutnya".
    Jangan sampai ada Petugas Keamanan yang jadi "anjing herdernya" penjahat?
  7. Kecenderungan.

    Polisi: setiap tindakannya dipimpin oleh pemikiran yang terpimpin dan logis.
    Preman: setiap tindakannya dipimpin oleh ototnya.
    Bila ada Petugas lalulintas tangkap/tilang tanpa surat izin, Jangan mau.
  8. Tunduk.

    Aparat : tunduk dibawah sumpah jabatan dan undang-undang.
    Preman: tunduk kepada orang yang lebih kuat darinya dan kepada uang.
  9. Target.

    Penegak hukum : Masyarakat aman, nyaman dan tentram.
    Preman: Masyarakat takut dan gentar.
    Jangan sampai ada Petugas keamanan yang sedar-sedorkan senjatanya ke orang tak bersalah.
  10. Menghadapi masalah.

    Polisi: Mengedepankan cara-cara persuasif dalam penyelesaian masalah.
    Preman: preman mengedepankan kekerasan bila menghadapi masalah.
    Jika Petugas keamanan sudah sampai pada cara-cara yang keras : dipastikan anda masuk bui.
  11. Yang Dijaga dan Dipertahankan.

    Polisi: mempertahankan nama kesatuannya dalam setiap performanya didepan masyarakat.
    Preman: mempertahankan wilayah kekuasaannya dalam setiap tindak-tanduknya.
  12. Harga diri.

    Polisi: harga diri ditunjukkan oleh Tanggungjawab dan Penyelesaian Tugas.
    Preman: harga dirinya tunduk dibawah uang, isi perut dan kekerasan.

Peran Polisi yang sangat vital menjadi pusat perubahan

Jika setiap personil Kepolisian bertanggungjawab atas tugas yang ia emban. DIpastikan kepercayaan masyarak akan meningkat terhadap lembaga ini.

Jika anda ingin memajukan sebuah negara maka lembaga pertama yang harus dibersihkan adalah Institusi Kepolisian. Aparat yang bersih mau tidak mau rakyat dan pejabat juga harus bersih. Penegak hukum lebih dihargai oleh masyarakat karena komitmen, integritas, kinerja dan prestasi yang berkelanjutan terus menerus (Continue).

Masalah utama di negeri kita adalah praktek korupsi, kolusi dan nepotisme. Sebelum KKN diberantas dari negeri ini mustahil ada kemajuan dan perkembangan. Paling-paling berjalan di tempat bahkan mengalami kemunduran.

Berharap Aparat Penegak Hukum setia kepada Pancasila untuk memberikan Pelayanan prima kepada seluruh lapisan masyarakat. Itu doa-doa kami....
Salam perubahan

0 Response to "PERBEDAAN POLISI dan preman"

Berkomentarlah yang santun dan cerdas untuk kepentingan bersama